Cara Mengetahui Ciri Orang Yang Mudah Jatuh Cinta
1. Orang yang mudah jatuh cinta pada siapapun
bisa menunjukkan rasa ketertarikan dari raut wajahnya. Lihat saat
kalian merasa dekat. Pandangannya menunjukkan kekaguman yang berlebihan.
2. Ketika bertemu dengan orang baru yang menarik, dia tidak bisa
menyembunyikan kekaguman apalagi bersikap cuek. Meski hanya sekedar
menoleh atau melirik dia pasti akan melakukan hal itu.
3. Saat memiliki urusan dan berbincang dengan seseorang, dia akan merasa
sangat nyaman dan betah berbincang dalam waktu lama meskipun lebih
banyak basa basi daripada masalah inti.
4. Cara bicara lebih lembut pada Orang yang berpotensi memiliki hubungan cinta dengan dia.
5. Dia bisa menunjukkan seolah ada hubungan spesial diantara kalian
bahkan bilang sayang meskipun hubungan kalian belum bisa dikatakan
dekat. Memang type perayu juga bisa melakukan hal ini tapi jika didukung
ciri yang lain maka bisa dibedakan apakah Dia Orang dengan sifat mudah
jatuh cinta atau tidak.
6. Jika sudah jadi sepasang kekasih, dia sedikit tertutup dan tidak
begitu memiliki waktu banyak untuk diri kamu. Meskipun sebenarnya dia
banyak waktu luang untuk bersama dengan diri kamu. Bahkan kalau bisa dia
menuntut kebebasan bagi dirinya.
7. Menjalin kedekatan dengan banyak Orang adalah hal yang biasa.
Kata-kata mesra juga bukan hal yang tabu bagi dia dan orang-orang yang
dekat dengannya.
8. Saat ketahuan memiliki kedekatan dengan Orang lain dia akan berusaha
meyakinkan diri kamu bahwa mereka hanya teman biasa atau mungkin sedang
menyelesaikan urusan yang cukup penting.
9. Dia masih sering berhubungan dengan mantan-mantannya. Meskipun
alasannya mantan yang menghubungi duluan, tapi jika dia disuruh ganti
akun atau nomor tidak akan pernah mau dengan berbagai alasan. Karena itu
adalah nomor penting misalnya.
10. Kadang dia mengakui kalau Orang-orang yang dekat dengan dia adalah
kerabat atau sahabat lama yang masih akrab hingga sekarang.
11. Dia bisa tiba-tiba berubah dan bersikap cuek jika sudah merasa mendapatkan Orang yang lebih baik dari diri kamu.
12. Suatu saat dia bisa hadir dalam hidupmu kembali jika sudah jadi
mantan. Untuk yang ini tergantung dari bagaimana kamu menyikapinya. Jika
kamu tidak lagi menanggapinya dia mungkin hanya menampakan diri dan
jika kamu masih menanggapinya maka dia akan meyakinkan kalau dirinya
tidak bisa melupakan dirimu dan kamu berbeda dari mantan yang lainnya.
Padahal yang terpenting dia melakukan hal itu juga pada mantan lainnya.
http://www.madjongke.com/2014/07/cara-atasi-orang-yang-mudah-jatuh-cinta.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar